Senin, 20 Mei 2013

PSIKOLOGI


Konsep Motif, Motivasi, Minat dan Bakat
1.      Motif
Menurut MARTANIAH:
Suatu konstruksi yang potensial dan laten yang dibentuk oleh pengalaman yang secara relatif dapat berubah-ubah dan berfungsi menggerakkan serta mengarahkan perilaku ke suatu tujuan tertentu.
Macam-Macam Motif:
Menurut Kuypers ada 3 macam dorongan, yaitu:
a.       Motif biologis
Motif yang berkembang pada diri individu sebagai  makhluk biologis.
Contoh : lapar, haus, bernafas, istirahat
b.      Motif sosiologis
Motif yang dipelajari dan berkembang di lingkungan kebudayaan dimana individu tersebut tinggal.
Contoh : mendengarkan gamelan Jawa bagi masyarakat
                     yang tinggal di Jawa, menari Bali yang dilakukan
                     oleh orang Bali
c.       Motif teologis
Motif yang berasal dari interaksi manusia dan Tuhan.
Contoh : keinginan merealisasikan norma agama melalui
                     petunjuk kitab suci
Menurut Woodwordth ada 3 macam dorongan, yaitu:
1.      Motif yang berhubungan dengan kebutuhan jasmani, berkaitan dengan kelangsungan hidup individu.
Contoh : makan, minum, sex
2.      Motif darurat (Emergency motive) adalah motif untuk melakukan tindakan  dengan segera karena keadaan sekitar menuntutnya.
Contoh : motif untuk melepaskan diri dari bahaya,
3.      Motif obyektif (Objective motive) adalah motif untuk mengadakan hubungan dengan sekitarnya.
Contoh : motif eksplorasi, manipulasi
MOTIVASI
รป  Pengertian Motivasi
Menurut MARTANIAH :
Keadaan yang timbul dalam diri individu akibat interaksi antara motif dan situasi yang diamati, akhirnya  mengaktifkan perilaku.
Menurut MULYONO :
Perwujudan berfungsinya motif-motif atau dorongan yang menggerakkan perilaku individu, motivasi yang terjadi didahului oleh motif.
Teori Motivasi
v  Drive Theory
Dalam pencapaian suatu tujuan, digerakkan oleh faktor internal/ dari dalam individu
v  Incentive Theory
Individu akan bertingkah laku jika ada faktor eksternal/dari luar individu
v  Opponent – Process      Theory
Individu akan termotivasi untuk mencapai suatu tujuan jika menghasilkan suatu perasaan yg menyenangkan
v  Optimal – Level Theory
Individu akan termotivasi untuk bertingkah laku karena ingin mencapai suatu keseimbangan dalam dirinya
Motivasi dibagi menjadi:
a.       Motivasi intrinsik :  berasal dari dalam individu, biasanya timbul dari perilaku yang dapat memenuhi kebutuhan sehingga manusia menjadi puas.
b.      Motivasi ekstrinsik :  berasal dari luar individu, yang merupakan pengaruh dari orang lain atau lingkungan. Perilaku yang dilakukan dengan motivasi ekstrinsik biasanya disertai dengan kekhawatiran apabila tidak tercapai.



A. Konsep Belajar Menurut Tokoh - Tokoh Islam

Banyak tokoh - tokoh Islam yang memiliki kepedulian dan menyumbangkan pemikirannya tentang aktivitas belajar, diantara tokoh tersebut adalah Al-Ghazali dan Al-Zarnuji. Kedua tokoh - tokoh ini pemikiran - pemikirannya mewarnai dunia pendidikan di Indonesia terutama pendidikan Islam.
1. Menurut Al-Ghazali
Konsep belajar dalam mencari ilmu dapat dilakukan dengan dua pendekatan yaitu ta’lim insani dan ta’lim robbani. Ta’lim insani adalah belajar dengan bimbingan manusia. Konsep ini biasa dilakukan oleh manusia pada umumnya, dan biasanya dilakukan dengan menggunkan alat - alat indrawi.
Proses ta’lim insani dibagi menjadi dua. Pertama, dalam proses belajar mengajar hakikatnya terjadi aktivitas mengekplorasi pengetahuan sehingga menghasilkan perubahan - perubahan prilaku. Seorang pendidik mengeksplor ilmu yang dimilikinya untuk diberikan kepada peserta didik, sedangkan peserta didik menggali ilmu dari pendidik agar ia mendapatkan ilmu. Al-Ghazali menganalogikan menuntut ilmu dengan menggunakan proses belajar mengajar.
Dalam proses ini, peserta didik akan mengalami proses mengetahui, yaitu proses abtraksi. Suatu objek dalam wujudnya tidak terlepas dari aksiden - aksiden dan atribut - atribut tambahan yang menyelubungi hakikatnya. Ketika subjek berhubungan dengan objek yang ingin diketahui, hubungan suatu terkait dengan ukuran, cara, situasi, tempat.
B. Konsep belajar Behaviorisme

Studi secara sistematis tentang belajar relatif baru. Sampai abad 19, belajar masih dianggap masalah dalam dunia keilmuan. Dengan menggunakan teknologi yang digunakan oleh ilmu fisika , para peneliti mencoba menghubungkan pengalaman untuk memahami bagaimana manusia belajar. Beberapa peneliti yang melakukan studi tentang belajar, antara lain :
1. Ivan paviov.
Konsep belajar yang ditawarkan oleh ivan pavlov adalah proses perubahan tingkah laku manusia atau hewan disebabkan adanya stimulus atau ransangan diberikan secara kontinyu serta terus menerus
2. Woolfolk
Konsep belajar yang lebih efektif dan tepat agar siswa dapat menyerap semua materi pelajaran yang telah diajarkan maka seorang pendidik harus melakukan hal - hal sebagai berikut :
Memberikan suasana yang menyenangkan ketika memberikan tugas - tugas belajar.
Menekankan pada kerja sama dan kompetisi antarkelompok daripada individu. Banyak siswa yang akan memiliki respon emosional secara negatif terhadap kompetisi individu, yang memungkinkan akan digeneralisasikan dengan pelajaran-pelajaran yang lain.
Membuat kegiatan membaca yang menyenangkan dengan cara menyediakan ruang baca yang menarik, nyaman dan menyenangkan, tidak bising dan lain sebagainya.
Membantu siswa dalam mengatasi secara bebas dan sukses situasi - situasi yang menegangkan dan mencemaskan
Mendorong siswa yang pemalu untuk mengajarkan siswa lain cara memahami materi pelajaran
Membuat tahapan jangka pendek untuk menuju pencapaian tujuan jangka panjang, seperti ulangan harian, mingguan, dan mid semester agar siswa memiliki pembendaharaan soal untuk persiapan menghadapi ujian atau ulangan semester
Membantu siswa untuk mengnal perbedaan dan persamaan terhadap situasi - situasi sehingga mereka dapat membedakan dan mengeneralisasikan secara tepat. Misalnya menyakinkan siswa yang cemas ketika menghadapi ujian nasional dan lain - lain.
3. Edward Lee Throndike

Edward mengatakan bhawa prilaku belajar manusia ditentukan oleh stimulus yang ada dilingkungan sehingga menimbulkan respon secara reflek. Stimulus yang terjadi setelah sebuah prilaku terjadi akan mempengaruhi perilaku selanjutnya.

Beberapa konsep belajar di atas telah memberikan kontribusi yang sangat besar bagi dunia pendidikan. Terlepas dari kelebihan konsep belajar behavioristik ini memiliki kelemahan - kelamahan antara lain :
Proses belajar dipandang sebagai kegiatan yang diamati langsung, padahal belajar adalah kegiatan yang ada dalam sistem saraf manusia yang tidak terlihat kecuali melalui gejala
Proses belajar dipandang bersifat otomatis-mekanik sehingga terkesan seperti mesin atau robot, padahal manusia mempunyai sel control dan self regulatif yang bersifat kognitif yang terkadan tidak respon karena kegiatan itu tidak sesuai dengan keinginannya
Proses belajar dianalogikan manusia seperti kegiatan belajar hewan sangat sulit diterima, mengingat terdapat perbedaan yang sangat mencolok antara manuisa dengan hewan.
C. Konsep Belajar Kognitivisme

Kegiatan belajar tidak hanya sekedar stimulus dan respon tetapi lebih dari itu, kegiatan belajar juga melibatkan sikap mental yang aktif untuk mencapai, mengingat dan menggunkan pengetahuan. Sehingga perilaku yang tampak pada manusia tidak diukur dan diamati tanpa melibatkan proses mental seperti motivasi, kesengajaan dan keyakinan.
Konsep Dasar Pembelajaran
Dalam pembelajaran, guru mempunyai tugas-tugas pokok antara lain bahwa ia harus mampu dan cakap merencanakan, melaksanakan, mengevaluasi dan membimbing dalam kegiatan pembelajaran. Dengan kata lain, agar para guru mampu menunaikan tugasnya dengan sebaik-baiknya, ia terlebih dahulu hendaknya memahami dengan seksama hal-hal yang berkaitan dengan proses pembelajaran.

Kamis, 06 Desember 2012

Telemedicine dalam Tinjauan Teknologi Informasi atau Jejaring Sosial


Abstraks
Perkembangan teknologi informasi telah mempengaruhi cara manusia dalam melakukan kegiatan bisnisnya termasuk pada dunia kesehatan.
Tulisan ini memaparkan bagaimana kemajuan IT bisa digunakan untuk konsep telemedicine. Tidak adanya spesialis disuatu daerah bisa dijembatani dengan telemedicine sehingga konsultasi bisa dilakukan secara jarak jauh. Seorang pasien yang mengalami masalah darurat bisa juga menghubungi dokter untuk mendapatkan pertolongan pertama dengan lebih cepat dan akurat. Namun keterbatasan teknologi hardware, software maupun bandwidth mempengaruhi perkembangan telemedicine di Indonesia.
Kata kunci : telemedicine, spesialis, IT, hardware, software, bandwidth
Pendahuluan
Telemedicine didefinisikan sebagai penggunaan telekomunikasi untuk menyediakan informasi medis maupun layanan medis. Aplikasi ini bisa sangat sederhana misalnya dalam bentuk 2 profesional kesehatan berdiskusi tentang suatu kasus melalui telepon atau menggunakan teleconference, atau sangat canggih menggunakan teknologi satelit untuk mengirimkan konsultasi antar provider pada fasilitas yang berbeda negara menggunakan teleconference atau teknologi robotik. Keadaan yang pertama dilakukan setiap hari oleh kebanyakan tenaga kesehatan dan yang terakhir digunakan oleh militer dan beberapa pusat kesehatan.
Tipe-tipe teknologi yang digunakan
Dua jenis teknologi yang berbeda paling banyak digunakan dalam aplikasi telemedicine sekarang ini. Yang pertama dikenal dengan istilah store dan forward digunakan untuk mentransfer image digital dari satu lokasi ke lokasi yang lain. Sebuah citra digital diambil menggunakan kamera digital (disimpan) dan kemudian di kirim (forward) oleh komputer ke lokasi lainnya. Hal ini biasanya dilakukan untuk kondisi yang tidak darurat, ketika sebuah diagnosis atau konsultasi dibuat dalam kurun waktu 24-48 jam dan dikirim kembali.
Gambar mungkin dikirimkan dalam 1 gedung, antar gedung dalam 1 kota atau dari beberapa lokasi ditempat yang berbeda negara. Teleradiology, pengiriman gambar X-ray, CT scan atau MRI adalah aplikasi yang paling sering digunakan dalam dunia telemedicine saat ini.
Ada ratusan pusat kesehatan, klinik dan dokter pribadi yang menggunakan beberapa bentuk teleradiologi. Beberapa radiologis menginstall teknologi komputer di rumah mereka, sehinggga mereka bisa menerima gambar yang dikirim ke mereka dan melakukan diagnosis, dari pada harus menempuh perjalanan ke klinik atau rumah sakit tertentu.
Telepathology adalah contoh lain dari penggunaan teknologi telemedicine.
Citra pathologi dikirim dari satu lokasi ke lokasi lainnya untuk konsultasi diagnosis. Dermatologi juga cocok untuk pengaplikasian telemedicine (meskipun praktisi lebih banyak mencoba menggunakan teknologi interaktif untuk pengamatan kulit). Citra digital dari kondisi suatu kulit diambil dan dikirim ke dermatologist untuk diagnosis.Teknologi lain yang paling sering digunakan adalah IATV (Inter Active TV) dua arah. Teknologi ini digunakan ketika konsultasi face to face diperlukan. Pasien dan kadang-kadang provider atau seorang perawat atau koordinator telemedicine berada di satu sisi, disisi lain adalah seorang spesialis biasanya di tempat pusat kesehatan yang lebih maju. Peralatan video conference untuk dua sisi memungkinkan konsultasi ”real-time” bisa dilakukan. Teknologi ini telah mengalami banyak penurunan harga dan kompleksitas dalam waktu 5 tahun terakhir, dan banyak program sekarang menggunakan aplikasi teleconference desktop. Ada banyak konfigurasi untuk konsultasi interaktif, tapi yang paling umum adalah konfigurasi antara kota dan desa. Ini berarti pasien tidak harus menempuh perjalanan dari desa ke kota untuk menjumpai seorang spesialis, dan dibeberapa kasus seorang spesialis bisa disediakan untuk daerah-daerah yang jauh tanpa kehadiran secara fisik spesialis tadi di daerah-daerah tersebut. Program dan aplikasi telemedicine Banyak aplikasi yang telah dikembangkan berbasis pada konsep telemedicine salah satu contohnya adalah WebcamMD. WebcamMD, adalah situs yang menyediakan layanan konsultasi untuk diagnosis penyakit melalui layanan website.
Ada beberapa fasilitas yang ditawarkan oleh webcamMD, khusus untuk pasien maupun untuk profesional kesehatan.
Tampilan situs webcamMd
Layanan utama dari situs ini adalah layanan videoconference yang berbasis web. Pasien atau penggguna login terlebih dahulu kemudian tinggal melakukan teleconference dengan petugas yang online dan menyebutkan kesulitan yang terjadi untuk masalah-masalah misalnya bayi rewel atau pertolongan pertama pada kecelakan yang terjadi pada salahsatu anggota keluarga. Dukungan bandwidth yang lebar dan akses internet yang cepat dan murah tentunya menjadi kendala dari pengimplementasian teknologi ini di Indonesia.
Format data
Format Data dalam telemedicine sama seperti format data dalam pertukaran data teknologi informasi. Umumnya ada beberapa format data yang dipakai 1.
Data teks dan numerik
Transmisi dlm bentuk ‘hanya-untuk-dibaca’ (read-only)
Contoh: Laporan, korespondensi, catatan ttg pasien dalam rekam medik Data audio Transmisi dlm btk analog / digital . Contoh: Suara pembicaraan,sinyal audio dari stetoskop elektronikPage 15
Citra diam (still image):
Transmisi dlm btk terkompresi (standar kompresi lossy: the Joint Photography Expert Group; JPEG) Contoh: Foto Rontgen, citra mikroskopik patologi, citra dermatologi, hasil CT-scan
Data video (citra sekuensial).
Standar kompresi: the Moving Picture Expert Group; MPEG Contoh: Sinyal biologi ultrasound gerakan fetus
Berikut ini gambaran tentang data tipikal yang digunakan dalam
telemedicine :
Sumber Type Ukuran File Tipikal
Catatan tentang pasien Teks <10 KB
Stetoskop Elektronik Audio 100 KB
Foto Rontgen Thorax Citra Diam 1 MB
Ultrasound Fetus ( 30 sec) Video 10 MB
Salah satu teknologi yang bisa dilirik untuk pengemasan paket data telemedicine adalah pengiriman data melalui jaringan 3G. Aplikasi 3G memungkinkan integrasi video call, pengiriman data medis yang kompleks
(gambar radiologi, hasil pemeriksaan patologi anatomi) sampai ke rekaman biosignal (EKG, EEG) dapat dilakukan menggunakan teknologi ini.
Aplikasi Telemedicine di Indonesia
Pelaksanaan telemedicine di Indonesia sampai saat ini terus dikaji dan dikembangkan, karena dalam implementasinya dijumpai beberapa kendala utama.
Kendala pertama berasal dari aspek instalasi sistem/infra struktur telemedicine. Biaya perangkat keras untuk melakukan teleconference (untuk telediagnosis maupun tele konsultasi) belum banyak dimiliki di fasilitas kesehatan yang ada di daerah terpencil. Biaya pengadaan perangkat lunak penunjang (kalau memang teknologinya sudah ada) juga tidak murah, belum lagi biaya instalasi yang memerlukan dukungan tenaga terlatih. Masalah lain juga timbul pada aspek integrasi konsep telemedicineke dalam praktek kedokteran di Indonesia. Tenaga Medis dengan dukungan kemampuan telemedicine masih terbatas. Penerimaan komunitas terhadap hasil dari telemedicine dibidang tenaga kesehatan maupun tenaga non-medis juga beragam, belum lagi aspek legal dan etik praktik telemedicine ini. Dan terakhir adalah aspek pemeliharaan sistem.
Beberapa isu yang mengemuka adalah besarnya Biaya pemeliharaan, Efektivitas-biaya secara komersial, Pengawasan kualitas layanan, dan terakhir adalah Penyesuaian dgn perkembangan teknologi informasi & ilmu kedokteran
Kesimpulan
1.       Telemedicine adalah konsep praktek kedokteran yang sangat bermanfaat untuk mendukung diagnosis maupun konsultasi medis jarak jauh. Telemedicine dapat menjembatani kekurangan tenaga spesialis medis disuatu tempat dan menawarkan layanan kesehatan cepat yang dibatasi jarak
2.       Telemedicine sangat tergantung pada tingkat ketersediaan infrastruktur IT di suatu daerah dan juga tingkat biaya operasional yang tersedia.
3.       Telemedicine juga masih sangat dibatasi oleh penguasaan teknologi ini khususnya oleh tenaga medis di Indonesia.
Daftar Pustaka
http://www.computerized-screening.com/Default.htm
http://www.medics-network.com/download/danluprano_dec03.pdf
http://www.pusatstudi.gunadarma.ac.id/psik/index.php/psik/query_entry/1/3/3/5
http://www:store.globalmedia.com
http://www.telemedicine.com/
http://www2.kompas.com/kompas-cetak/0612/18/tekno/3176211.htm

Rabu, 11 Juli 2012

Macam-macam penyakit dan cara mengatasinya


Mengatasi batuk
tumbuk jahe(sebesar jempol orang dewasa), kemudian dicampur dengan air.Tambahkan gula atau madu sebagai penambah rasa dan minumlah selagi hangat.

Mengatasi anemia
Siapkan bayam merah dan madu secukupnya dan rebus sebagai sayur.

Mengobati sakit mata
Ambil dua daun melati secukupnya,haluskan dan tempelkan pada mata.lakukanlah sampai mata anda sembuh.

Mengobati sariawan
Ambil segelas air bersih,tambahkan 2 sdt garam.aduk sampi larut kemudian gunakan air garam ini untuk berkumur-kumur.lakukan setiap malam sehabis sikat gigi.

Melegakan hidung tersumbat
Siapkan air panas dalam mangkuk atau baskom lalu tuangkan beberapa tetes minyak kayu putih,dekatkan wajah anda dalam manngkuk atau baskom.hirup uap air minyak kayu putih tersebut.dalam sekejab anda bisa bernafas seperti biasa.

Mencegah tenggorokan sakit atau gatal
tumbuk jahe(sebesar jempol orang dewasa), kemudian dicampur dengan air.Tambahkan gula atau madu sebagai penambah rasa dan minumlah selagi hangat

Mengobati diare
Siapkan 7-5 pucuk daun jambu biji, tumbuk. Parut 1-2 ruas kunyit peras airnya. Kemudia campur air tumbukan daun jambu biji dan air kunyit, aduk. Minumlah air tersebut setiap 3jam.

Mengobati rematik
Siapkan 5 lembar daun singkong yang masih muda. Campurkan dengan kapur sirih(sedikit saja), remas-remas daun singkong tersebut sampai hancur. Lalu oleskan pada bagian yang terserang rematik.

Mengobati asma
Sapkan 1 ons bawang putih, ebus dengan air secukupnya. Bagi anda yang tidak menyukai rasa bawang, anda dapat mencampurnya dengan madu. Setelah air mendidih, tunggu sampai dingin baru anda bisa meminumnya.

Mengobati flu

Ambil beberapa siung jahe, cabai, laos, lempuyang, kunyit dan gula merah secukupnya. Rebus semua bahan dalam 0,5 liter air sehingga tersisa 0,25 liter. minumlah air rebusan tersebut 3 kali sehari sampai sembuh.

Mengobati sakit saluran kencing

Ambillah alang-alang dan akar enau secukupnya. Bersihkan dan rebus dengan 10 gelas air. Angkat bila sudah mendidih dan dinginkan. Minum ramuan ini 3 kali sehari selama 15 hari berturut-turut.

Mengobati sakit gigi

Ambillah bawang merah, 1-2 siung. Kemudian potong menjadi 2 bagian, lalu dibakar di atas api selama beberapa menit. Setelah terasa hangat, tempelkan pada bagian gigi yang sakit.

Mengobati tumor ganas
Siapkan 1 buah kelapa hijau yang masih muda dan segenggam benalu pohon teh serta 2 potong kecil gula batu. Kupas kelapa muda sampai kelihatan batoknya dan biarkan air kelapa di dalam batoknya. Lalu masukkan benalu dan gula batu. Panaskan di atas kompor kemudian minumlah air kelapa itu secara rutin 2-3 kali sehari selama 1 minggu berturut-turut.


Macam-macam penyakit dan cara mengatasinya


Mengatasi batuk
tumbuk jahe(sebesar jempol orang dewasa), kemudian dicampur dengan air.Tambahkan gula atau madu sebagai penambah rasa dan minumlah selagi hangat.

Mengatasi anemia
Siapkan bayam merah dan madu secukupnya dan rebus sebagai sayur.

Mengobati sakit mata
Ambil dua daun melati secukupnya,haluskan dan tempelkan pada mata.lakukanlah sampai mata anda sembuh.

Mengobati sariawan
Ambil segelas air bersih,tambahkan 2 sdt garam.aduk sampi larut kemudian gunakan air garam ini untuk berkumur-kumur.lakukan setiap malam sehabis sikat gigi.

Melegakan hidung tersumbat
Siapkan air panas dalam mangkuk atau baskom lalu tuangkan beberapa tetes minyak kayu putih,dekatkan wajah anda dalam manngkuk atau baskom.hirup uap air minyak kayu putih tersebut.dalam sekejab anda bisa bernafas seperti biasa.

Mencegah tenggorokan sakit atau gatal
tumbuk jahe(sebesar jempol orang dewasa), kemudian dicampur dengan air.Tambahkan gula atau madu sebagai penambah rasa dan minumlah selagi hangat

Mengobati diare
Siapkan 7-5 pucuk daun jambu biji, tumbuk. Parut 1-2 ruas kunyit peras airnya. Kemudia campur air tumbukan daun jambu biji dan air kunyit, aduk. Minumlah air tersebut setiap 3jam.

Mengobati rematik
Siapkan 5 lembar daun singkong yang masih muda. Campurkan dengan kapur sirih(sedikit saja), remas-remas daun singkong tersebut sampai hancur. Lalu oleskan pada bagian yang terserang rematik.

Mengobati asma
Sapkan 1 ons bawang putih, ebus dengan air secukupnya. Bagi anda yang tidak menyukai rasa bawang, anda dapat mencampurnya dengan madu. Setelah air mendidih, tunggu sampai dingin baru anda bisa meminumnya.

Mengobati flu

Ambil beberapa siung jahe, cabai, laos, lempuyang, kunyit dan gula merah secukupnya. Rebus semua bahan dalam 0,5 liter air sehingga tersisa 0,25 liter. minumlah air rebusan tersebut 3 kali sehari sampai sembuh.

Mengobati sakit saluran kencing

Ambillah alang-alang dan akar enau secukupnya. Bersihkan dan rebus dengan 10 gelas air. Angkat bila sudah mendidih dan dinginkan. Minum ramuan ini 3 kali sehari selama 15 hari berturut-turut.

Mengobati sakit gigi

Ambillah bawang merah, 1-2 siung. Kemudian potong menjadi 2 bagian, lalu dibakar di atas api selama beberapa menit. Setelah terasa hangat, tempelkan pada bagian gigi yang sakit.

Mengobati tumor ganas
Siapkan 1 buah kelapa hijau yang masih muda dan segenggam benalu pohon teh serta 2 potong kecil gula batu. Kupas kelapa muda sampai kelihatan batoknya dan biarkan air kelapa di dalam batoknya. Lalu masukkan benalu dan gula batu. Panaskan di atas kompor kemudian minumlah air kelapa itu secara rutin 2-3 kali sehari selama 1 minggu berturut-turut.


Selasa, 10 Juli 2012

pengaruh rokok pada kesehatan tubuh

Merokok menjadi masalah yang kompleks yang menyangkut aspek psikologis dan gejala social hampir di seluruh dunia. Merokok merupakan hal yang biasa kita jumpai saat ini dimana saja, baik Pria dan Wanita dewasa, remaja dan bahkan sekarang ini sudah menimpa anak–anak dibawah umur. Kebiasaan ini sudah begitu luas dilakukan baik dalam lingkungan maupun pendidikan tinggi dan pendidikan rendah. Banyak penelitian yang sudah dilakukan dan malah justru disadari bahwa merokok dapat mengganggu kesehatan tubuh bagi siapa pun baik perokok itu sendiri (Perokok Aktif) dan juga orang lain yang berada didekatnya (Perokok Pasif).
Selain itu merokok juga dapat menimbulkan berbagai macam pengaruh didalam tubuh sehingga mengakibatkan suatu penyakit dan mengganggu kesehatan.Merokok juga dapat menyebabkan serangan jantung, stroke, gangguan saluran pernapasan, impotensi, gangguan kehamilan dan kematian mendadak dan lain sebagainya. Pada intinya merokok tidak berguna. Akan tetapi banyak para perokok tidak menyadari akan bahaya yang terkandung didalamnya.
PENGARUH MEROKOK TERHADAP MULUT
Merokok terutama dapat menimbulkan penyakit kardiovaskuler dan kanker, baik kanker paru-paru, oesophagus, laryng, dan rongga mulut.Kanker di dalam rongga mulut biasanya dimulai dengan adanya iritasi dari produk-produk rokok yang dibakar dan diisap. Iritasi ini menimbulkan lesi putih yang tidak sakit.Selain itu merokok juga dapat menimbulkan kelainan-kelainan rongga mulut misalnya pada lidah, gusi, mukosa mulut, gigi dan langit-langit yang berupa stomatitis nikotina dan infeksi jamur.Asap rokok mengandung komponen-komponen dan zat-zat yang berbahaya bagi tubuh. Banyaknya komponen tergantung pada tipe tembakau, temperatur pembakaran, panjang rokok, porositas kertas pembungkus, bumbu rokok serta ada tidaknya filter. Sedangkan zat-zat yang berbahaya berupa gas-gas dan partikel-partikel. Asap rokok yang kita hisap 90% mengandung berbagai gas seperti N2, O2, CO2, 10% sisanya mengandung partikel tertentu seperti ter, Nikotin dan lain-lain. Partikel dalam asap rokok yang dapat menyebabkan kanker (bersifat karsinogenik) adalah tar.
PENGARUH MEROKOK TERHADAP LIDAH
Pada perokok berat, merokok menyebabkan rangsangan pada papilafiliformis (tonjolan/juntai pada lidah bagian atas) sehingga menjadi lebih panjang (hipertropi). Disini hasil pembakaran rokok yang berwarna hitam kecoklatan mudah dideposit, sehingga perokok sukar merasakan rasa pahit, asin, dan manis, karena rusaknya ujung sensoris dari alat perasa (tastebuds).
PENGARUH MEROKOK TERHADAP GUSI
Jumlah karang gigi pada perokok cenderung lebih banyak daripada yang bukan perokok. Karang gigi yang tidak dibersihkan dapat menimbulkan berbagai keluhan seperti gingivitis atau gusi berdarah. Disamping itu hasil pembakaran rokok dapat menyebabkan gangguan sirkulasi peredaran darah ke gusi sehingga mudah terjangkit penyakit.
PENEBALAN MUKOSA AKiBAT MEROKOK
Merokok merupakan salah satu faktor penyebab Leukoplakia yaitu suatu bercak putih atau plak pada mukosa mulut yang tidak dapat dihapus. Hal ini bisa dijumpai pada usia 30-70 tahun yang mayoritas penderitanya pria terutama yang perokok. Menurut penelitian Silverman dari semua kasus Leukoplakia 95% adalah perokok. Iritasi yang terus menerus dari hasil pembakaran tembakau menyebabkan penebalan pada jaringan mukosa mulut. Sebelum gejala klinis terlihat, iritasi dari asap tembakau ini menyerang sel-sel epitel mukosa sehingga aktifitasnya meningkat. Gejala ini baru terlihat bila aktifitas selluler bertambah dan epitel menjadi tebal, terutama tampak pada mukosa bukal (mukosa yang menghadap pipi) dan pada dasar mulut. Perubahan mukosa mulut terlihat sebagai bercak putih. Bercak putih tersebut mungkin disebabkan karena epitel yang tebal jenuh dengan saliva (air ludah). Para ahli mengatakan bahwa leukoplakia merupakan lesi pra-ganas di dalam mulut. Perubahan leukoplakia menjadi ganas 3-6%.
NODA ATAU STAIN KARENA TEMBAKAU
Gigi dapat berubah warna karena tembakau. Pada mulanya noda ini dianggap disebabkan oleh nikotin, tetapi sebetulnya adalah hasil pembakaran tembakau yang berupa ter. Nikotin sendiri tidak berwarna dan mudah larut. Shafer dan kawan-kawan mengatakan bahwa warna coklat terjadi pada perokok biasa, sedang warna hitam terjadi pada perokok yang menggunakan pipa. Noda-noda tersebut mudah dibersihkan karena hanya terdapat di dataran luar gigi. Tetapi pada orang yang merokok selama hidupnya, noda tersebut dapat masuk ke lapisan email gigi bagian superficial dan sukar untuk dihilangkan. Kebiasaan merokok sangat mempengaruhi kesehatan mulut terutama perubahan mukosa (selaput lendir). Kebanyakan, kanker di dalam mulut dimulai dengan perubahan mukosa. Perubahan ini tidak menimbulkan rasa sakit (lesi pra-ganas) sehingga tidak diperhatikan sampai keadaan menjadi lanjut. Oleh karena itu jika terdapat bercak putih, sedini mungkin datang ke dokter gigi.
Biasakan memeriksa gigi setiap 6 bulan sekali, meskipun tidak mengalami keluhan. Dan yang paling penting adalah kemauan yang keras untuk menghilangkan kebiasaan merokok, jika perlu konsultasi dengan dokter.Selain pengaruh diatas, masih banyak akibat – akibat negative yang didapatkn dari merokok. Sesungguhnya akibat negative dari rokok sudah mulai terasa pada waktu orang baru mulai menghisap rokok. Dalam asap rokok yang membara karena diisap, tembakau terbakar kurang sempurna sehingga menghasilkan CO ( Carbonmonoksida ), yang disamping asapnya sendiri , tar dan nicotine ( yang terjadi juga dari pembakaran tembakau tersebut ) dihirup masuk ke dalam jalan napas.
CO, Tar, dan Nikotin tersebut berpengaruh terhadap syaraf yang menyebabkan :
Rasa Gelisah,
Tangan gemetar (tremor)
Cita rasa / selera makan berkurang
Ibu2 hamil yang suka merokok dapat kemungkinan keguguran kandungannya
Tar dan asap rokok
Tar dan asap rokok merangsang jalan napas, dan tar tersebut tertimbun disaluran itu menyebabkan :
Batuk2 atau sesak napas
Tar yang menempel di jalan napas dapat menyebabkan kanker jalan napas, lidah atau bibir
Nikotin
Nikotin merangsang bangkitnya adrenalin hormon dari anak ginjal yang menyebabkan  :
Jantung berdebar – debar.
Meningkatkan tekanan darah serta kadar cholesterol dalam darah, tang erat dengan terjadinya serangan jantung.
Gas CO (KArbonMonoOksida)
Gas CO juga berpengaruh negative teerhadap jalan napas dari pembuluh darah, Karbon monooksida lebih mudah terikat pada hemoglobin daripada oksigen. Oleh sebab itu, darah orang yang kemasukan CO banyak akan berkurang daya angkutnya bagi oksigen dan orang dapat meninggal dunia karena keracunan CO. Pada seorang perokok tidak akan sampai teerjadi keracunan CO, namun pengaruh CO yang dihirup oleh perokok dengan sedkit demi sedikit, dengan lambat namun pasti akan berpengaruh negative pada jalan napas dan pada jalan pembuluh darah.

kesehatan

kandungan vitamin C pada buah?????
Vitamin C merupakan salah satu vitamin yang diperlukan oleh tubuh dan berfungsi untuk meningkatkan sistem imunitas tubuh. Bila dalam tubuh kebutuhan vitamin dan mineral mencukupi, maka segala jenis penyakit dapat dicegah. Mengkonsumsi vitamin C yang juga berfunsi sebagai antioksidan terbukti dapat menangkal virus-virus seperti virus flu, sehingga bila kita cukup memenuhi kebutuhan ini, maka kita akan lebih jarang mengalami flu.